Author Archives: admin

Produk Prakarya Semester Genap

Untuk semester genap, pilihan aspek produk prakarya untuk kelas X yang akan dibuat adalah:

1. Kerajinan
Kerajinan inspirasi artefak atau objek budaya lokal dan material.

Material atau bahan adalah zat atau benda yang dari mana sesuatu dapat dibuat darinya, atau barang yang dibutuhkan untuk membuat sesuatu.
Bahan kadangkala digunakan untuk menunjuk ke pakaian atau kain.
Material adalah sebuah masukan dalam produksi. Mereka seringkali adalah bahan mentah – yang belum diproses, tetapi kadang kala telah diproses sebelum digunakan untuk proses produksi lebih lanjut. Umumnya, dalam masyarakat teknologi maju, material adalah bahan konsumen yang belum selesai. Beberapa contohnya adalah kertas dan sutra.(sumber: dari sini)

Contoh produk: kerajinan decoupage yang menggunakan material gelas (kaca), kayu yang diaplikasikan ke dalam objek budaya lokal seperti tas atau dompet anyaman (bambu), nampan dan wadah tradisional lainnya.
Kerajinan sablon dengan media kain atau keramik.

2. Budidaya
Budidaya tanaman hias
(Materi: cara perbanyakan tanaman (stek atau cangkok), pembuatan kompos, pupuk cair, pestisida nabati, dan biogas)

Untuk kelas XI pilihan aspek produk prakarya adalah:
1. Kerajinan bahan limbah berbentuk bangun datar
Contoh produk: aksesori (magnet, gantungan kunci) dari bahan plastik dengan simbol P6; produk pembatas halaman dari kertas bekas (origami)

2. Budidaya
Tanaman pangan (sayur hidroponik)

Contoh produk hanya berupa praktik bersama di kelas. Aplikasi pada produk lainnya dibebaskan sepanjang sesuai dengan tujuan pembelajaran pada aspek tersebut.

Untuk penerapan pada bidang IT maka baik kelas X dan XI akan melanjutkan pembuatan toko online serta aplikasi toko online di telepon genggam.
Setiap kelompok juga akan membuat web profile perusahaan dengan menggunakan HTML 5, CSS dan JavaScript sampai tayang di internet.

Nah, untuk pilihan aspek produk prakarya, yang mana yang akan kalian pilih? 🙂

Prakarya dan Kewirausahaan

Ada 4 produk Prakarya pilihan yang dapat dipelajari di dalam mata pelajaran Prakarya dan Kewirausahaan, yaitu: kerajinan, rekayasa, budidaya dan pengolahan melalui kegiatan mengidentifikasi, memecahkan masalah, merancang, membuat, memanfaatkan, menguji, mengevaluasi, dan mengembangkan produk yang bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari.

Kemampuan yang dikembangkan pada mata pelajaran ini adalah: kemampuan pada tingkat meniru, memanipulasi (memodifikasi), mengembangkan, dan menciptakan serta merekonstruksi karya yang ada, baik karya sendiri maupun karya orang lain;

Di jenjang SMA, ke-empat aspek tersebut diarahkan pada pengembangan produk dalam bentuk maket atau model dengan menggunakan teknologi tepat guna skala home industry dengan wawasan kewirausahaan agar dapat mandiri secara ekonomi. Untuk itu, keterampilan atau psikomotorik dikembangkan pada tingkat presisi (sesuai standar).

Pengembangan kompetensi peserta didik diarahkan untuk mempelajari produk teknologi berdasarkan kerangka analisa sistem meliputi: input, proses, output, melalui prinsip Pikir, Gambar, Buat, Uji (PGBU).

Aspek mata pelajaran Prakarya dan Kewirausahaan SMA/MA dan SMK/MAK terdiri atas:
1. Kerajinan
Kerajinan dapat dikaitkan dengan kerja tangan yang hasilnya merupakan benda untuk memenuhi tuntutan kepuasan pandangan: estetika-ergonomis, dengan simbol budaya, kebutuhan tata upacara dan kepercayaan (theory of magic and relligy), dan benda fungsional yang dikaitkan dengan nilai pendidikan pada prosedur pembuatannya. Lingkup ini dapat digali dari potensi lokal dan seni terapan (applied art), desain kekinian (modernisme dan postmodernisme).

2. Rekayasa
Rekayasa terkait dengan beberapa kemampuan: merancang, merekonstruksi dan membuat benda produk yang bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari dengan pendekatan pemecahan masalah. Sebagai contoh: rekayasa penyambungan balok kayu untuk membuat susunan (konstruksi) kerangka atap rumah, harus dilakukan dengan prinsip ketepatan agar susunan rumah tidak mudah runtuh. Lingkup ini memerlukan kesatuan pikir dan kecekatan tangan membuat susunan mengarah kepada: berpikir kreatif, praktis, efektif, ketepatan dan hemat serta berpikir prediktif.

3. Budidaya
Budidaya tumbuhan dan hewan mencakup pembibitan, penanaman, pemanenan, penyimpanan, dan penanganan atau pengemasan dan distribusi untuk proses selanjutnya. Substansi yang dipelajari pada aspek ini adalah tanaman, ternak dan ikan. Manfaat edukatif teknologi budidaya adalah pembinaan perasaan, pembinaan kemampuan memahami pertumbuhan dan menyatukan dengan alam (ecosystem) agar menjadi peserta didik yang berpikir sistematis berdasarkan potensi kearifan lokal.

4. Pengolahan
Pengolah proses transformaasi (perubahan bentuk) dari bahan mentah menjadi produk olahan. Transformasi melibatkan proses-proses fisik, kimia, maupun mikrobiologis. Proses pengolahan mencakup pula penanganan dan pengawetan bahan melalui berbagai teknik dasar proses pengolahan dan pengaawetan. Manfaat edukatif teknologi pengolahan bahan pangan bagi pengembangan kepribadian peserta didik adalah menambah keanekaragaman makanan, member nilai ekonomis dan timbul kesadaran pentingnya melakukan penanganan, pengolahan dan pengawetan bahan pangan agar tidak cepat rusak.

Untuk Mata Pelajaran Prakarya dan Kewirausahaan, satuan pendidikan wajib menyelenggarakan minimal 2 (dua) aspek dari 4 (empat) aspek yang disediakan. Peserta didik mengikuti salah satu aspek yang disediakan untuk setiap semester, aspek yang diikuti dapat diganti setiap semesternya.

Penilaian mata pelajaran Prakarya dan Kewirausahaan dilakukan terhadap:
• Proses menemukan kebutuhan atau peluang melalui mengidentifikasi masalah yang ada di sekitarnya sebagai bukti sikap kritis dan inovatif yang didasari oleh rasa ingin tahu dalam menciptakan peluang
• kreativitas dan inovasi
• kemampuan memproduksi ide dan menetapkan ide berdasarkan syarat kebaruan
• karya desain dan gambar rancangan produk
• kemampuan menguji/mengevaluasi produk

Sumber: Silabus Mata Pelajaran SMA/Madrasah Aliyah/ SMK/Madrasah Aliyah Kejuruan. KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN JAKARTA, 2016.

Kisi Soal Ujian Akhir Semester Ganjil 2016

Untuk siswa kelas XI, berikut adalah kisi-kisi soal untuk UAS.

1. Konversi energi (definisi, contoh)
2. Pembangkit listrik energi sederhana (matahari, biomassa), energi terbarukan (dapat dibaca di buku paket BSE kelas XI tentang pembangkit listrik energi sederhana)
3. Manfaat, kelebihan dan kekurangan e-commerce bagi perusahaan, konsumen
4. toko online
5. Strategi pemasaran dengan toko online
6. Metode pembayaran bisnis secara online (paypal, rekening bank lokal, kartu kredit, AlertPay, Liberty Reserve, Cek, Western Union)
7. Reseller dan Dropshipper.
8. Lean canvas dan 9 blok dalam model bisnis (Solution, Channel, Revenu stream, dll)
9. definisi dan contoh bentuk bisnis e-commerce seperti marketplace, iklan baris, business to consumer, Social Media Shop, Shopping Mall, dll)

Selamat belajar dan jangan mencontek ya, Nak. Kalian pasti bisa :). Semangat.

Kisi Soal Ujian Akhir Semester Ganjil 2016

Untuk siswa kelas X, berikut adalah kisi-kisi soal untuk UAS.

1. Macam-macam teknik hidroponik (Wick system, Ebb & Flow System, NFT (Nutrient Film Technique) System, Aeroponic System, Drip System, Water Culture System)
2. Definisi dan pengertian hidroponik
3. Manfaat, kelebihan dan kekurangan e-commerce bagi perusahaan, konsumen
4. toko online
5. Strategi pemasaran dengan toko online
6. Metode pembayaran bisnis secara online (paypal, rekening bank lokal, kartu kredit, AlertPay, Liberty Reserve, Cek, Western Union)
7. Reseller dan Dropshipper.
8. Lean canvas dan 9 blok dalam model bisnis (Solution, Channel, Revenu stream, dll)
9. definisi dan contoh bentuk bisnis e-commerce seperti marketplace, iklan baris, business to consumer, Social Media Shop, Shopping Mall, dll)

Selamat belajar dan jangan mencontek ya, Nak. Kalian pasti bisa :). Semangat.

Slide Presentasi Kelas XI

Berikut daftar kelompok yang telah menuntaskan tugas slide presentasi untuk projek konversi energi.

XI MIA 1
1. Alya Allyssa (08), Amelia Fitri (09), Balqis Raddina (12), Khairani Zahra (26), Nara Putri (31), Raihan Eksa (34)

yang lainnya belum mengumpulkan

XI MIA 2
Kelas XI MIA 2 tolong kumpulkan segera tugas kelompok slide produk konversi energi
(belum ada yang mengumpulkan)

XI MIA 3
1. Poedu (Bryan Santoso, M. Naufal G, Nadhifa Z, Adiva Namira, Amanda Moeza, Nadya A, Sadrach O)
2. EFFERVESCENE (Angela Ayu Natalia, Fakhriah Qurratu, Hasnaa Faadhilah, Klara Devina, Putri Nurfiana Nabilah, Salsabila Harumi)
1479202440071
3. Hilwafa
4. Kelompok lainnya belum mengumpulkan

XI MIA 4
1. Kelompok Electronic Town (Ganendra, Tiara, Affan Y, AriefFadli, Ridho, Fanya)
2. Kelompok Swift Us.Inc (Achmad Fadhillah, Adella Christina, Farah Oktaviany, Muhammad Fahri Fauzi, Reza Pramuditya, Syafira Amalia)
3. F-GANARIQ (Annasya Denef, Arnold Layuk M, Aurellia Geraldine, Ganesha Alif R, Istiqomah Aulia, M. Naufal)
4. Muhammad Zidan Amriza, Alamsyah Michael Syaputra, Ariell Hafidz, Akhmad Sulthan, Ravanka Bayhaqi
5. Adinda Zahrah (03), Alia Nadhirah (07), Daffa Nurfauzan (15), Fathan Rachmadani (19), Gary Farrel Salsabilla (20), Rahma Gusria Zaafira (30)
6. Hanif dkk mana tugas slide produk konversi kalian?

Slide Presentasi Kelas X

Berikut adalah daftar kelompok siswa yang telah mengumpulkan tugas presentasi hidroponik kelas X.

X MIA 1

X MIA 2
1. Kelompok 1 (Gina Sania, Brenda N, Aisyah R, Kamila A, Aurelia F, Nur Masyita, Altamahira)
2. Kelompok 2 (Athaya Cantika wulandari, Beatrick Rosita, Deya Andriani, Kerin Rumodang, Nadhilah nur Sabrina, Salsabila Chaira, Michelle Manuela
3.

Menambahkan Halaman About Us

Menambahkan halaman About Us sangat penting untuk sebuah toko online. Dengan demikian pengunjung dapat mengetahui informasi mengenai produk dan perusahaanmu. Untuk membuat halaman About Us, ikuti langkah berikut ini:

1. Login ke blogger toko online milikmu.
2. Klik tombol segitiga kecil di samping tombol Daftar Entri. Lalu pilih Pages (atau Laman, untuk bahasa Indonesia).
to1
3. Klik tombol New page (atau Laman baru).
to2
4. Pada kolom Page, ketikkan About Us. Ketikkan juga informasi seputar perusahaanmu. Jika telah selesai, klik Publish.
to3
5. Tunggu sampai muncul gambar seperti di bawah. Selanjutnya, arahkan mouse pada teks About Us.
to4
6. Klik kanan mouse pada pilihan View. Klik Copy link address.
to5
7. Buka tab baru di browser. Klik kanan mouse di address bar lalu klik Paste.
Link untuk halaman About Us akan muncul di address bar.
to6
8. Copy link tersebut untuk kemudian dipindahkan ke tampilan Edit HTML. Caranya, kembali ke menu Dashboard toko online. Pilih menu Template.
to7
9. Selanjutnya, klik Edit HTML.
to8
10. Akan muncul jendela skrip. Klik mouse di dalam kotak, lalu tekan tombol Ctrl+F, untuk memunculkan kotak pencarian (Search).
to9
11. Ketikkan teks About Us di kotak Search (Perhatikan penulisan huruf besar kecil sesuai dengan judul laman yang telah kamu tulis).
12. Teks yang kamu cari akan ditandai dengan blok warna.
to10
13. Perhatikan pada skrip dengan tag . Masih ingat kan dengan tag-tag dalam html? a href adalah tag untuk hyperlink. Hapus tanda pagar (“) diantara kutip. Paste kan url yang tadi telah kamu copy.
to11
14. Klik menu Preview Template untuk memeriksa apakah skrip yang telah kamu masukkan benar. Jika benar maka akan muncul tampilan toko online-mu.
to12
15. Selanjutnya, klik Save template untuk menyimpan perubahan skrip yang telah kita buat.
16. Sekarang cek apakah halaman About Us mu telah berhasil menyimpan informasi. Caranya, buka tab baru dan ketikkan alamat blog toko online mu. Kemudian klik menu About Us.
17. Tadaa, menu About Us mu telah berubah.
18. Kalau tidak berhasil, coba periksa apakah kamu telah memasukkan link menu About Us nya dengan benar.
19. Langkah di atas dapat dilakukan untuk menu-menu lainnya, seperti Contact Us, dll.

Selamat mencoba 🙂

Tugas Presentasi

Untuk kelas X MIA 1 dan X MIA 2 serta XI MIA 1 s.d XI MIA 4.

Buat presentasi kelompok dengan ketemtuan sebagai berikut:

1. Siapkan minimal 5 halaman slide, berisi:

Slide 1: judul produk (yang di buat)

Slide 2: Definisi produk

Slide 3: Visi dan misi perusahaan (lampirkan lean canvas yang telah dibuat di awal pertemuan)

Slide 4: table pengamatan

Slide 5: Nama angora dan kelas 

Peer Teaching

Di dalam kegiatan belajar mengajar saya sesekali menerapkan metode mengajar sesama teman atau dikenal dengan istilah Peer Teaching Methods. Peer teaching Methods adalah teknik menyampaikan materi ajar melalui bantuan teman sendiri. Kali ini oleh karena sebelumnya beberapa siswa mengikuti rangkaian acara duta coding dan workshop pembuatan game sampai lomba cipta game maka mereka lah yang akan mengemban tugas sebagai pengajar. Mereka akan berbagi ilmu dari workshop yang telah diikuti.

Hasil akhir dari peer teaching kelas XI ini adalah produk game dengan menggunakan program Ms. Powerpoint. Ingin tahu hasilnya? Silakan unduh di sini.

Sementara untuk kelas X, materi yang dipilih adalah mengenalkan pemrograman melalui permainan. Melalui situs Hour of Code di sini, maka mereka harus menuntaskan satu level permainan yang melatih computational thinking, problem solving, logical thinking dan collaborative.
Berikut adalah beberapa sertifikat siswa yang berhasil menuntaskan permainan ini.

fullsizerender-1

screenshot_20161020-140929
fullsizerender